BANDA ACEH - Potensi besar sektor perikanan laut kepulauan Simeulue Provinsi Aceh saat ini masih mengalami kesulitan untuk memasarkan komoditas tersebut, kata Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Simeulue Ifdawati.
"Pemasaran hasil tangkapan nelayan kita hanya untuk kebutuhan masyarakat lokal meski potensi ikan cukup besar di perairan laut Simeulue, sehingga tidak berdampak pada tingkat kesejahteraan nelayan," katanya, hari ini.
Karena itu, ia berharap adanya investor menanamkan investasi prosesing sektor perikanan di Simeulue, sehingga dapat memberi nilai tambah bagi masyarakat khususnya nelayan di kepulauan tersebut.
Potensi perikanan tangkap dan budidaya di Simeuleu, menurut Ifdawati seperti lobster, ikan tuna, cakalang, dan kerapu. Dikatakan, potensi ikan tersebut belum digarap maksimal oleh nelayan dikarenakan tidak ada pasar penampung, selain juga sumberdaya nelayan masih minim di Simeulue.
Hasil tangkapan ikan perairan laut Sinabang yang mampu dilakukan nelayan rata-rata per tahun, misalnya lobster sekitar 20 ton, tripang 10 ton, kerapu sulu 200 ton, kerapu macan 300 ton, tuna mata besar 0,43 ton, tenggiri 184 ton, dan cakalang 358 ton.
"Itu hasil yang mampu ditangkap, sementara potensinya diyakini cukup banyak. Bahkan, lobster dan tuna dari Simeulue menjadi salah satu komoditas ekspor yang dilakukan melalui pelabuhan Belawan, Sumatera Utara," kata dia menambahkan.
Seperti lobster, Ifdawati menjelaskan sempat menjadi primadona budidaya masyarakat Simeulue, disebabkan harga jual dipasaran pedagang penampung di Kota Medan mencapai Rp300.000/kilogram.
Karenanya, ia juga berharap Pemerintah Aceh ikut memperhatikan potensi perikanan yang masih terpendam di perairan laut Simeulue guna meningkatkan kesejahteraan bagi masyarakat di kepulauan tersebut.
Sumber: waspada
[jemp]
"Pemasaran hasil tangkapan nelayan kita hanya untuk kebutuhan masyarakat lokal meski potensi ikan cukup besar di perairan laut Simeulue, sehingga tidak berdampak pada tingkat kesejahteraan nelayan," katanya, hari ini.
Karena itu, ia berharap adanya investor menanamkan investasi prosesing sektor perikanan di Simeulue, sehingga dapat memberi nilai tambah bagi masyarakat khususnya nelayan di kepulauan tersebut.
Potensi perikanan tangkap dan budidaya di Simeuleu, menurut Ifdawati seperti lobster, ikan tuna, cakalang, dan kerapu. Dikatakan, potensi ikan tersebut belum digarap maksimal oleh nelayan dikarenakan tidak ada pasar penampung, selain juga sumberdaya nelayan masih minim di Simeulue.
Hasil tangkapan ikan perairan laut Sinabang yang mampu dilakukan nelayan rata-rata per tahun, misalnya lobster sekitar 20 ton, tripang 10 ton, kerapu sulu 200 ton, kerapu macan 300 ton, tuna mata besar 0,43 ton, tenggiri 184 ton, dan cakalang 358 ton.
"Itu hasil yang mampu ditangkap, sementara potensinya diyakini cukup banyak. Bahkan, lobster dan tuna dari Simeulue menjadi salah satu komoditas ekspor yang dilakukan melalui pelabuhan Belawan, Sumatera Utara," kata dia menambahkan.
Seperti lobster, Ifdawati menjelaskan sempat menjadi primadona budidaya masyarakat Simeulue, disebabkan harga jual dipasaran pedagang penampung di Kota Medan mencapai Rp300.000/kilogram.
Karenanya, ia juga berharap Pemerintah Aceh ikut memperhatikan potensi perikanan yang masih terpendam di perairan laut Simeulue guna meningkatkan kesejahteraan bagi masyarakat di kepulauan tersebut.
Sumber: waspada
[jemp]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar