Home

Sabtu, 16 Maret 2013

Zaini Abdullah : Atas Nama HAM, Islam di Aceh Dilemahkan

Lhokseumawe - Gubernur Aceh dr Zaini Abdullah mengajak masyarakat Aceh untuk memperkuat pengembangan Islam. Sebab katanya, selama ini banyak pihak melakukan pelemahan terhadap Islam dengan mengatasnamakan Hak Asasai Manusia (HAM).

"Selama ini banyak pihak melakukan pelemahan terhadap Islam dengan mengatasnamakan Hak Asasai Manusia demi kepentingan politik," ujarnya dalam pembukaan Seminar Ibternasional yang digelar oleh Pengurus Masjid Agung Islamic Center Kota Lhokseumawe, Sabtu (16/3/2013).

Zaini berharap, masyarakat Aceh mampu memahami Islam dengan baik sehingga kampanye hak asasi manusia di Aceh tidak merusaka pondasi keislaman di tengah-tengah masyarakat.

Sementara Walikota Lhokseumawe, Suadi Yahya dalam sambutannya mengatakan, pelaksanaan seminar internasional berkaitan dengan implementasi Syariat Islam bertujuan untuk menggali kearifan lokal Aceh. Dengan demikian, penerapan Syariat Islam di Aceh akan lebih optimal.

"Inti pelaksanaan kegiatan ini kita lakukan untuk implementasi masalah Syariat Islam. Kami juga berharap, Islamic Centre dapat menjadi tempat kajian Islam di Lhokseumawe," kata Suadi dalam sambutannya.

Untuk diketahui, seminar internasional yang akan berlangsung hingga Minggu besok (17/3/2013) akan ditutup oleh Wakil Gubernur Aceh, Muzakir Manaf. Dalam kegiatan yang diwarnai dengan pameran keagaaman Islam, hadir sebagai pembicara di antaranya Dosen dari Mesir Syeikh Muhammad Abdul Hayi Uwainah, Dosen dari Universitas Nasional Malaysia Prof Rohimi Shapiee, Ketua DPR RI Dr. Marzuki Ali, Menpan Ir Azwar Abubakar, Direktur Jenderal Kementerian Dalam Negeri Ir Tarmizi A Karim, Wakil Ketua MPU Aceh Prof Tgk. H Muslim Ibrahim, Pemimpin Sekolah Islam Al-Bahjah Jawa Barat Buya Yahya Cirebon, dan banyak lainnya. [005]


Sumber : TheGlobeJournal.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar