Foto : Gubernur saat berkantor di lokasi gempa. @ MUHADI/ATJEHPOSTcom |
Kata dia, langkah tersebut merupakan langkah bijak untuk dapat mengetahui langsung bagaimana penanganan korban gempa di dataran tinggi itu.
"Sangat kita apresiasi langkah Pemerintah Aceh yang berkantor di Gayo. Ini penting untuk proses membangun Gayo kembali. Jadi pemerintah bisa tahu secara langsung bagaimana keinginan masyarakat dan proses rehab rekon disana," katanya saat dihubungi ATJEHPOSTcom, Kamis, 1 Agutus 2013.
Selain itu, ia juga akan mendukung berbagai upaya Pemerintah Zaini-Muzakir dalam mengupayakan dana bantuan untuk masyarakat Gayo.
"Dalam rapat-rapat badan musyawarah saya mengontrol terus bagaimana anggran untuk pemulihan Gayo itu maksimal. Jadi kita dukung apa yang mungkin terbaik untuk ini. Bahkan bukan untuk Gayo untuk daerah lain jika terjadi bencana, saya pasti memperjuangkan," katanya.[] (mrd)
Sumber: AtjehPost
[jemp]
Posting Komentar