Tips Dan Trik

Aceh ranking 11 Popnas

Pekan Olahraga Pelajar Nasional
JAKARTA - Cabang olahraga pencak silat berhasil menyumbang medali terbanyak untuk kontingen Aceh di ajang Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) XII tahun 2013 di Jakarta. Pada hari terakhir, Jumat, cabor pencak silat menyumbang tiga medali emas lewat Rahmad Finandra, Triswa Sugindo, dan Yulia Tirta Suana.

Di final, Rahmad yang turun di kelas B menundukkan Helvian Prima Nugraha (DKI Jakarta) 5-0, Triswa Sugindo (kelas B putra) menang 5-0 atas M Amin (Jateng), dan Yulia Tirta Suana menjungkalkan Linda Permatasari (Banten) juga dengan skor 5-0.

Keberhasilan tim pencak silat merebut tiga medali emas ini, membuat Kadispora Aceh, Bukhari AKs MM dan Kabid Olahraga Dispora Aceh Musri Idris SE MSi, menitikkan air mata sebagai tanda haru dan bahagia mereka atas prestasi anak-anak Aceh.

Di ajang Popnas kali ini, perolehan medali Aceh meningkat 250% dibanding Popnas XI/2011 di Riau. Jika di Popnas Riau hanya mampu merebut 2 emas, 2 perak, dan 5 perunggu, di Popnas ini Aceh mampu menyabet 7 emas, 2 perak, dan 4 perunggu.

"Selain itu, kerja kerasa para atlet pelajar Aceh ini juga mempu mendongkrak posisi Aceh dari sebelumnya di peringkat 17 menjadi peringkat 11 dari 33 provinsi," tutur Bukhari dengan wajah penuh kegembiraan.

Hal yang sama juga disampaikan pelatih pencak silat Aceh, Beni Arifto. Menurut dia, Popnas kali ini menjadi pembuktian bahwa pembinaan cabor pencak silat di PPLP Aceh sudah menunjukkan hasil yang memuaskan.

"Kalau di Popnas Riau kita hanya mampu menyumbangkan satu medali emas, kali ini kita bisa mempersembahkan 3 medali emas," kata Beni yang didampingi asistennya Marlon.

Cabang lainnya yang masih bertanding kemarin adalah taekwondo, dimana Aceh masih menyisakan Miftahul Huda. Namun sayangnya, Miftah sudah tersingkir di babak awal, sehingga belum menambah perolehan medali Aceh.

Dalam Popnas kali ini, Aceh total berhasil menyabet 7 medali emas melalui Riska Mulia Nanda dan Firliyanti Khairunnisa (atletik), Dinda Meirisa dan Khumaira Aprili (taekwondo), serta Rahmad Finandra, Triswa Sugindo dan Yulia Tirta Suana (pencak silat)

Dua medali perak dipersembahkan Aulia Rahman dan Fuad Ramadhan (atletik), serta empat perunggu lewat Riska Mulia Nanda (atletik), Vena Besta Klaudina (taekwondo), Rininta Marsela dan Rikky Rusma (karate).

Sesuai daftar perolehan medali, tuan rumah DKI Jakarta tampil sebagai juara umum dengan menyabet 64 emas, 49 perak, dan 41 perunggu. Selanjutnya Jatim (43-45-46), Jabar (29-26-53), Jateng (26-26-29), Sumbar (12-9-19), Riau ( 10-12-18), Kaltim (9-14-10), Bali (9-11-19), Banten (9-6-14), Lampung (7-6-5), Aceh (7-2-4), DIY (6-4-8), Sumut (5-8-11), dan seterusnya.

Sumber: waspada online
Share this post :

Posting Komentar

 
Design By: Keude.Net | Support | CSS
Copyright © 2013. www.Aceh.us - menerima kiriman tulisan dan foto melalui email : Acehinfocom@yahoo.com
Pedoman Media Siber
INFO IKLAN